Channel9.id, Jakarta Timnas U-19 Indonesia menjadi salah satu tim yang berhasil lolos ke babak perempat final Piala AFC U-19. Pasukan Indra Sjafri melaju usai menang Uni Emirat Arab.
Dituntut menang pada laga pamungkas Grup A Piala AFC U-19, Timnas U-19 Indonesia berhasil menekuk UEA 1- lewat gol tunggal Witan Sulaeman. Meski di babak kedua bermain dengan 10 pemain, keunggulan 1-0 bisa dipertahankan sampai laga usai.
Kemenangan atas UEA membuat Timnas U-19 Indonesia menjadi runner-up Grup A. Indonesia mendampingi Qatar yang lolos sebagai juara grup.
Di babak perempat final, Timnas U-19 Indonesia akan bertemu dengan Jepang. Samurai Biru merupakan juara Grup B.
Satu tim lain yang lolos dari Grup B adalah Thailand. Gajah Putih menjadi runner-up grup setelah menang 2-1 atas Korea Utara.
Sedangkan di Grup C, dua tim yang lolos adalah Korea Selatan dan Australia. Dari Grup D, baru ada satu wakil yang ketahuan yakni Arab Saudi.