Channel9.id-Jakarta. Presiden RI Prabowo Subianto menerima tanda kehormatan Bejeweled Grand Cordon Al-Nahda, level tertinggi dalam Order of Al-Nahda dari Raja Yordania Abdullah II saat kunjungan kenegaraan di Jakarta, Jumat (14/11). Penghargaan prestisius yang berdiri sejak 1917 itu biasanya diberikan kepada kepala negara dan tokoh yang dinilai berjasa memperkuat hubungan dengan Kerajaan Hasyimiyah Yordania.
Penyematan dilakukan langsung oleh Raja Abdullah II sebagai bentuk penghormatan atas kontribusi Prabowo dalam mempererat hubungan bilateral, mulai dari kerja sama kemanusiaan, pertahanan, pendidikan, hingga stabilitas kawasan.
Raja Abdullah II menyanjung kepemimpinan Prabowo dan menyebut hubungan kedua negara memasuki babak yang lebih kuat.
“Ada banyak peluang baru untuk memperkuat hubungan antara Indonesia dan Yordania… semua itu akan berhasil karena kemurahan hati Anda, wawasan Anda, dan kepemimpinan Anda. Saya sungguh bangga bisa berada di sini dan melihat saudara saya dalam posisi ini,” ujarnya dalam pertemuan bilateral.
Penganugerahan ini menegaskan kedekatan personal kedua pemimpin serta kepercayaan strategis yang tumbuh antara Indonesia dan Yordania di tengah dinamika global.
Baca juga: Pelukan Hangat Prabowo Sambut Raja Yordania, Duduk Semobil Menuju Istana





