Hot Topic

Presiden: Waspadai Potensi Gelombang Kedua Covid-19

Channel9.id-Jakarta. Presiden Joko Widodo meminta jajaran pemerintahan mewaspadai potensi terjadinya gelombang kedua Covid-19 di Indonesia seiring banyaknya pekerja migran yang akan kembali. Diperkirkana sekitar 89.000 pekerja dari luar negeri sudah kembali ke Indonesia dan akan terus kembali.

“Mungkin akan bertambah 16.000 yang akan datang. Ini perlu ditangani, dikawal secara baik di lapangan,” kata Jokowi di Istana Bogor, Senin, 4 Mei 2020. “Jangan sampai muncul gelombang kedua.”

Untuk itu, Jokowi meminta monitor secara ketat dilakukan untuk mencegah potensi penyebaran Covid-19. Baik di klaster pekerja migran, klaster jemaat tabligh, klaster rembesan pemudik, hingga klaster industri. “Kami harus memastikan industri-industri yang diizinkan beroperasi, dicek di lapangan. Apakah mereka sudah melakukan protokol kesehatan secara ketat atau tidak,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

7  +  2  =