Channel9.id-Jakarta. Emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami penurunan cukup tajam pada perdagangan hari ini, Selasa (19/05). Logam mulia Antam ini diperdagangkan Rp924.000 per gram, atau turun Rp10.000.
Sebelumnya, emas Antam dijual Rp934.000 per gram pada perdagangan kemarin, Senin (18/05).
Sementara itu, harga buyback emas Antam turun sebesar Rp9.000 menjadi Rp822.000 per gram. Berikut harga logam mulia Antam:
1 gram Rp924.000
2 gram Rp1.788.000
3 gram Rp2.657.000
5 gram Rp4.400.000
10 gram Rp8.735.000
25 gram Rp21.712.000
50 gram Rp43.435.000
100 gram Rp86.612.000