Hot Topic

Najwa Shihab Dilaporkan Ke Polda Metro Jaya Karena Wawancara Kursi Kosong

Channel9.id – Jakarta. Najwa Shihab diadukan ke Polda Metro Jaya oleh Ketua Umum Relawan Jokowi Bersatu Silvia Devi Soembarto terkait wawancara kursi kosong yang dipublikasikan pada 28 September 2020.

Sebelumnya Najwa Shihab melakukan wawancara dengan bangku kosong seperti sedang mewawancarai Menkes Terawan.

Hal itu dilakukan karena dirinya mengaku sudah berulang kali mengundang Terawan untuk hadir di acaranya, namun salah satu menteri Presiden Jokowi itu tak kunjung datang.

Pelapor Silvia Devi Soembarto menjelaskan, alasan pihaknya melaporkan Najwa karena diduga telah melakukan penghinaan kepada Menkes Terawan dan melanggar UU ITE.

“Kejadian wawancara kursi kosong Najwa Shihab telah melukai hati kami sebagai pembela Presiden karena Menteri Terawan adalah representasi dari Presiden Joko Widodo dan saatnya kami relawan bersuara karena kami takutkan kejadian Najwa Shihab akan berulang,” kata Silvia, Selasa (6/10).

Selain melaporkan Najwa Shihab ke Polda Metro Jaya, pihaknya juga akan melaporkan hal tersebut ke Dewan Pers. Hal ini supaya Najwa Shihab dipanggil dan dimintai klarifikasi mengenai wawancara kursi kosong yang dilakukan tersebut.

“Kami sudah diskusikan ini ke SPKT Polda Metro Jaya dan diarahkan ke Siber. Lalu, karena laporan ini lex spesialis, tentu kami juga harus ke Dewan Pers nanti,” pungkasnya.

(HY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  18  =  24