Channel9.id-Jakarta. Polisi bubarkan paksa massa aksi demo tolak UU Cipta Kerja di depan DPRD Jabar dan sekitar Gedung Sate. Massa dibubarkan dengan gas air mata dan water canon.
Dilansir Detik.com, di depan Gedung DPRD Jabar Jalan Diponegoro, Kota Bandung, pada Kamis (8/10/2020) massa awalnya melakukan aksi hingga petang. Selepas azan maghrib, massa lalu diminta polisi untuk membubarkan diri.
Baca juga: Halte Transjakarta Sarinah dan Bundaran HI Dibakar Massa
“Sesuai undang-undang sampai pukul 18.00 (WIB), silakan meninggalkan tempat,” ucap polisi menggunakan pengeras suara.
Massa tak mengindahkan imbauan petugas. Petugas pun terus meminta agar massa mundur.
“Kalau tidak, akan kami lakukan tindakan tegas,” tutur polisi.
Massa tak mau juga membubarkan diri. Hingga akhirnya mobil water canon menembakan air ke arah massa. Petugas juga mulai menembakan gas air mata ke arah massa.
Selain itu, polisi anti huru hara mendekat ke arah massa. Massa pun lari kocar kacir meninggalkan lokasi.
Hingga berita ini ditulis, polisi masih bersiaga. Petugas juga terus meminta massa untuk mundur.
IG