Lifestyle & Sport

Egy Maulana Vikri Resmi ke FK Senica, Klub Kasta Tertinggi di Slovakia

Channel9.id – Jakarta. Pemain asal Indonesia, Egy Maulana Vikri resmi bergabung di klub FK Senica, klub kasta liga tertinggi Slovakia.

Egy telah tiba di Slovakia, Senin 30 Agustus 2021. Hal itu diketahui dari Instagram FK Senica telah mengunggah potret Egy Maulana Vikri di OMS Arenat, stadion klub Slovakia itu.

Pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, terungkap telah berada di Slovakia untuk diperkenalkan klub barunya, FK Senica, klub kasta tertinggi Liga Slovakia,

Dengan demikian, winger berusia 21 tahun itu dapat bergabung dengan klub mana pun tanpa biaya transfer.

Sebelumnya akun Instagram FK Senica mengunggah pesan teka-teki pada Jumat 27 Agustus 2021 yang mengindikasikan kedatangan Egy. FK Senica mengunggah potret markas klub dengan kemunculan bendera Indonesia, Slovakia, dan Rep Ceska.

“Pekan depan (emoji ujung pulpen),” tulis FK Senica 27 Agustus 2021.

Akun FK Senica juga mengunggah potret dari belakang seorang Egy Maulana Vikri tiba di bandara. Tak berselang lama, fotografer FK Senica, Brano Spanka, memberi foto terbaru berupa Egy yang menginjakkan kaki di markas klub.

Dalam unggahan tersebut, Egy terlihat memakai pakaian kasual dan bertopi, dengan latar belakang tribun biru OMS Arena. Potret tersebut telah diunggah ulang oleh akun resmi FK Senica.

Dengan demikian, bisa dipastikan Egy bakal bergabung ke klub yang saat ini menghuni peringkat ke-5 Liga Slovakia itu. Adapun bursa transfer Liga Slovakia akan berakhir pada Senin 6 September pekan depan.

HY

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

9  +  1  =