Channel9.id. Di awal pekan ini, ditemukan bahwa ada bug di ChatGPT. Rupanya, bug tersebut membocorkan informasi pembayaran pengguna, ujar OpenAI.
OpenAI menutup ChatGPT pada 20 Maret karena bug. Bug itu menampilkan judul dan pesan pertama di awal percakapan baru dari riwayat obrolan pengguna aktif ke pengguna lain. Baru-baru ini, OpenAI mendapati bahwa bug itu ternyata membocorkan data pribadi sejumlah pengguna ke pengguna lain.
“Beberapa jam sebelum kami menutup ChatGPT offline pada Senin (20/3), beberapa pengguna bisa melihat nama depan dan belakang pengguna aktif lainnya, alamat email, alamat pembayaran, empat digit terakhir (hanya) dari nomor kartu kredit, dan tanggal kedaluwarsa kartu kredit,” ungkap OpenAI, dikutip dari Mashable, Minggu (25/3). “Nomor lengkap kartu kredit secara utuh tidak dibocorkan.”
OpenAI menutup ChatGPT sekitar pukul sembilan, sebelum bug ditemukan. Lalu OpenAI mendapati bahwa informasi terkait pembayaran dari 1,2 persen pelanggan ChatGPT Plus terungkap. OpenAI telah memberi tahu pengguna yang terdampak. Namun demikian, kemungkinan pengguna lain melihat informasi ini rendah. Sebab antara pukul 01.00 dan 10.00 waktu pasifik, pengguna harus membuka email konfirmasi langganan ChatGPT Plus atau menavigasi ke halaman “Kelola langganan saya” untuk melihat informasi pembayaran.
Baca juga: ChatGPT Wajib Patuhi Aturan Indonesia