Airlangga H.
Ekbis

Airlangga Hartato: Kontraksi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia tak Sedalam Negara Lain

Channel9.id-Jakarta. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian), Airlangga Hartarto, menyatakan kontraksi pertumbuhan ekonomi yang dialami Indonesia sepanjang triwulan II-2020 tidak sedalam negara lain.

“Di antara peer country, Indonesia masih relatif tidak sedalam yang lain. Namun tentu kita berharap ada efek perbaikan perekonomian melalui baik itu China maupun negara lain yang recover terlebih dahulu,” kata Airlangga di Jakarta, Rabu (05/08/2020).

Airlangga menilai pertumbuhan ekonomi Indonesia terbilang cukup baik dibanding negara lain. Ia pun membandingkan dengan negara seperti Eropa yang minus 15 persen, Singapura minus 12 persen, Prancis minus 19 persen, hingga Mexico yang minus lebih dalam yakni 18,9 persen di kuartal II-2020.

“Negara lain seperti Eropa itu malah turun lebih dalam lagi dari minus 3 persen di kuartal I menjadi 15 perssn di kuartal II. Demikian pula seperti negara Prancis minus 19 persen. Negara ASEAN lain seperti Singapura sudah minus 12 persen, bahkan Mexico minus 18,9 persen,” jelasnya.

Untuk itu, lanjut Airlangga, pemerintah sedang berupaya bagaimana caranya agar bisa mendongkrak pertumbuhan ekonomi bisa positif di kuartal III-2020. Dia berharap vaksin segera ditemukan agar kegiatan perekonomian bisa menggeliat lagi.

“Jadi memang pertaruhannya bagi Indonesia adalah bagaimana kita di kuartal III ini terjadi recovery atau pembalikan,” ucapnya.

Sebelumnya, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suharyanto mengumumkan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II 2020 mengalami kontraksi atau minus 5,32 persen.

Pertumbuhan ekonomi yang negatif ini merupakan yang pertama kalinya sejak periode 1998 atau ketika Indonesia mengalami krisis finansial Asia.

IG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2  +  1  =