Channel9.id-Jakarta. Terlalu lama berdiri atau duduk bisa berdampak buruk bagi kesehatanmu, mulai dari masalah tulang dan otot hingga rentan stres. Sayangnya, Kamu tak bisa memang harus melakukannya. Misalnya ketika duduk di hadapan komputer selama di kantor atau berdiri di dalam transportasi umum.
Kebiasaan mempertahankan satu posisi dalam waktu berjam-jam ini sebaiknya diseimbangkan dengan aktivitas fisik lainnya, seperti olahraga. Namun, karena Kamu merasa sibuk dan lelah, pada ujungnya Kamu enggan melakukannya.
Eits, jangan jadikan sibuk dan lelah sebagai alasan untuk tak olahraga. Kamu harus ingat risikonya. Kalau Kamu merasa tak sempat berolahraga dalam waktu panjang, paling tidak, luangkan waktumu beberapa menit saja untuk melakukan olahraga ringan ketika Kamu sedang istirahat. Kamu bisa berjalan kaki di tempat atau mengelilingi ruangan. Atau “push up” dengan disangga meja, dan lain sebagainya.
Biar Kamu makin semangat melakukan olahraga ringan di sela-sela bekerja, ketahuilah manfaatnya.
1. Terbebas dari risiko obesitas
Mempertahankan posisi yang sama dalam waktu lama artinya minim beraktivitas fisik. Pada ujungnya, ini berisiko memicu kenaikan berat badan, bahkan obesitas. Laju metabolisme juga lebih lambat. Apalagi kalau Kamu sering ngemil camilan tinggi kalori dan gula secara berlebihan.
Nah, untuk mencegah hal itu, Kamu bisa melakukan olahraga ringan seperti lari ringan di sekitar meja kerja selama beberapa menit. Tips ini membantu mengurangi risiko penimbunan lemak. Tubuhmu juga jadi lebih sehat.
2. Lebih tahan terhadap stres
Stres bisa dipicu oleh berbagai hal, di mana pun dan kapan pun. Tentu saja termasuk di tempat kerja. Nah, kalau Kamu dihadapkan bertubi-tubi pemicu stres, tentunya Kamu bakal rentan stres dan depresi. Produktivitas kerja juga cenderung menurun.
Sementara itu, dengan berolahraga ringan, Kamu bisa lebih tahan dari stres. Sebab saat olahrga, otak akan melepas hormon bahagia endorfin di sehingga mood-mu akan lebih baik.
3. Otot lebih rileks
Terlalu lama duduk, misalnya, hanya menggerakkan sedikit otot. Ini bisa membuat otot tegang dan kaku. Adapun dengan melakukan gerakan seperti mengangkat bahu, memutarkan leher, dan mengayunkan tangan, Kamu bisa mengentaskan ketegangan dan kekakuan otot.
4. Lebih berenergi dan fokus
Seiring berjalannya waktu, tingkat kefokusan jadi menurun. Demikian pula energimu. Dengan berolahraga ringan, termasuk “push up” dan “sit up”, Kamu bisa mendongkrak energi serta tingkat kefokusanmu, lo. Ini karena olahraga memacu darah, yang mengangkut oksigen, melaju ke otak. Alhasil, Kamu juga bisa lebih semangat untuk melanjutkan aktivitasmu.
5. Meningkatkan daya ingat
Orang yang kerjanya monoton cenderung rentan mengalami penurunan konsentrasi dan daya ingat Pada gilirannya, Kamu bakal lebih mudah melupakan sesuatu dan ini berpotensi membuat kualitas hidupmu, termasuk pekerjaannmu, kacau balau.
Sementara itu, sudah disinggung sebelumnya, olahraga membantu memperlancar sirkulasi darah menuju otak. Sehingga otak punya suplai oksigen yang cukup. Hal ini membantumu untuk fokus dan membantu mempertajam daya ingat.