Cegah Laju Covid-19, BPCB Jatim Tutup Semua Wisata Hingga 2 Juli 2021
Nasional

Cegah Laju Covid-19, BPCB Jatim Tutup Semua Wisata Hingga 2 Juli 2021

Channel9.id-Blitar. Menindaklanjuti terbitnya Surat Edaran (SE) Sekjen Kemendikbud, Riset dan Teknologi Nomor 9 Tahun 2021. SE tersebut terkait Kebijakan Bekerja Dari Rumah (BDR) di lingkungan Kementerian Pendidikan. SE bernomor 4924/F.F1/TI.00.04/2021 juga menginstruksikan penutupan cagar budaya, museum dan galeri.

BPCB Jatim menutup semua wisata yang di bawah pengelolaannya. Penutupan akan dilakukan sampai 2 Juli mendatang untuk mencegah penularan COVID-19.

“Sejak SE itu kami terima, langsung saya instruksikan kepada semua juru pelihara (jupel) se-Jatim untuk menutup destinasi wisata di bawah pengelolaan BPCB Jatim,” kata Kepala BPCB Jatim Zakaria Kasimin, Kamis (24/6/21).

Zakaria mengaku menerima SE tersebut pada Selasa (22/6) sekitar pukul 11.00 WIB. Sehingga saat itu, melalui grup aplikasi percakapan, pihaknya menyampaikan instruksi menutup semua lokasi wisata yang dikelola BPCB Jatim, mulai hari itu juga.

“Mendadak, ya memang mendadak. Di situasi pandemi semua bisa terjadi mendadak. Karena kami terima instruksi siang. Langsung kami share di grup jupel. Dan hari itu juga tutup sampai 2 Juli mendatang,” imbuhnya.

Jupel Museum Penataran, Sri Suyanti mengaku, begitu instruksi penutupan di-share, dia menutup museum yang berada di kawasan Candi Penataran tersebut pukul 12.30 WIB. Karena masih ada beberapa pengunjung museum yang berada di dalam gedung.

“Kami tegas menolak kedatangan tamu walaupun itu rombongan. Ada rombongan beberapa bus dari Sidoarjo saat itu, tapi karena dasar perintahnya sudah jelas ya kami sampaikan walaupun mereka komplain,” ujarnya.

Seperti diketahui Candi Penataran merupakan destinasi wisata sejarah ikonik Blitar yang dikelola BPCB Jatim. Namun tingkat kunjungan wisata di Kecamatan Nglegok ini menurun drastis sejak pandemi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  40  =  42