Techno

Download Gim PS4 Lemot? Trik Ini Patut Kamu Coba

Channel9.id, Jakarta – Apa yang menjadi masalah paling mengganggu bagi pemilik PS4? Sebagian besar dari kamu pasti menjawab permasalahan terbesar yang dialami adalah kecepatan download gim yang lambat.

Dengan gim yang semakin besar ukuran datanya, kecepatan unduhan merupakan salah satu hal penting bagi semua pemilik konsol PS4.

Nah, untuk mengatasi hal tersebut, Tekno Channel9.id merangkum dari berbagai sumber tentang bagaimana caranya mempercepat waktu download-an di PS4.

Tanpa berpanjang lebar, simak trik singkat berikut ini:

Seberapa cepat konsol PS4 kamu dapat mengunduh gim, film, dan software lainnya tergantung pada koneksi internet kamu.

Namun, ada beberapa trik sederhana yang dapat dilakukan untuk semakin mempercepat unduhan di konsol kamu itu.

1. Unduh gim satu per satu. Hindari untuk mengunduh banyak gim secara bersamaan.

2. Jangan main gim online saat sedang mengunduh, karena hal tersebut akan memperlambat kamu saat bermain dan unduhannya.

3. Jika unduhan gim kamu tampak ‘macet’ pada persentase tertentu, coba “Pause dan Resume” untuk melihat apakah proses unduhan kembali berjalan.

4. Jangan lupa untuk menginstal versi terbaru software konsol PS4 kamu.

5. Download ketika dalam keadaan “Rest Mode”

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

24  +    =  26