Channel9.id-Jakarta. Film Indonesia bergenre komedi kini semakin banyak diproduksi. Komika Kemal Palevi kembali mengarahkan film. Bersama Nayla Ayu yang bertindak sebagai produser, Kemal menghadirkan film drama komedi bertajuk ‘Jadi Tuh Barang’.
Film ini merupakan produksi rumah produksi E Komik Pictures. Setelah delapan tahun absen dari dunia penyutradaraan, Kemal mengungkapkan alasannya menerima tawaran untuk kembali menyutradarai film ini. Menurutnya, ajakan dari Nayla Ayu menjadi motivasi utama.
“Jadi Nayla datang ke gua dia nawarin jadi sutradara dan mau buat film komedi, tapi yang main anak stand up. Yaudah akhirnya gua mau,” kata Kemal kepada wartawan, beberapa waktu yang lalu.
Bukan hanya untuk kembali berkarya, Kemal juga ingin menghidupkan genre komedi di perfilman Indonesia yang belakangan lebih didominasi film horor. Ia merasa penting untuk memberi kesempatan bagi para komika yang selama ini jarang tampil di layar lebar.
“Yang terpenting saya bisa angkat teman-teman komika yang lain. Karena anak stand up yang main film itu-itu doang, akhirnya saya ajak yang lain,” jelasnya.
Dalam film ini, Kemal menunjuk Oki Rengga sebagai pemeran utama yang memerankan karakter Bonar, seorang pemuda yang berjuang mencari pekerjaan. Beby Tsabina juga ikut terlibat sebagai Cantika, kekasih dari Bonar.
Kemal menjelaskan pemilihan Oki sebagai tokoh utama karena kualitas aktingnya yang telah terbukti di film ‘Agak Laen’. “Gua pengin angkat Oki aja setelah dia di ‘Agak Laen’, kebetulan jadwalnya masih kosong yaudah gua gas,” tutur Kemal.
Film ‘Jadi Tuh Barang’ menghadirkan deretan pemain baru yang diharapkan bisa memberi warna baru di industri perfilman. Selain Oki dan Beby, film ini juga diperkuat oleh Dicky Difie, Arafah Rianti, Natalie Sarah, dan lainnya.
“Pemainnya semua fresh, akan jadi nuansa baru di industri ini,” tegasnya.
Adapun, sebagai produser, Nayla Ayu juga memiliki peran penting dalam proyek ini. “Aku baru lulus kuliah dari Singapur, terus dikasih kesempatan sama PH buat film akhirnya aku kerjasama dengan kak Kemal,” ujar Nayla.
Film ‘Jadi Tuh Barang’ sendiri menceritakan perjuangan tiga sahabat, Bonar, Awang, dan Wongso, yang berusaha mencari pekerjaan. Namun, di tengah perjalanan mereka, konflik dari keluarga hingga masalah asmara turut mewarnai cerita. Dengan tema ringan namun penuh makna, film ini diharapkan bisa diterima dengan baik oleh penonton.
Baca juga: Presiden Prabowo Subianto Dukung Film Women From Rote Island di Oscar 2025
Kontributor: Akhmad Sekhu