Ekbis

Garuda Mendapat Perpanjangan Pelunasan Sukuk Global sampai 2023

Channel9.id-Jakarta. PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk memperoleh persetujuan pemegang sukuk atas consent solicitation perpanjangan masa pelunasan global sukuk limited senilai US$ 500 juta selama tiga tahun dari waktu jatuh tempo pada 3 Juni 2020. Pemegang sukuk sepakat memperpanjang pelunasan sampai tiga tahun ke depan atau pada2023.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan rapat umum pemegang sukuk menyetujui persetujuan suara yang diberikan adalah 90,88 persen atau US$ 454,4 juta dari seluruh pokok sukuk. “Dengan diperolehnya persetujuan atas consent solicitation perpanjangan masa pelunasan global sukuk, kami optimistis hal ini bisa menjadi langkah awal signifikan dalam upaya pemulihan kinerja Garuda Indonesia yang terdampak pandemi Covid-19,” ujarnya, Rabu, 10 Juni 2020.

Garuda mengajukan proposal baru kepada pemegang sukuk untuk pelonggaran jatuh tempo pada3 Juni 2020 menjadi tiga tahun. “Ini akan diformalkan tanggal 10 Juni, proposal Garuda sudah disetujui pemegang sukuk,” kata Irfan.

Pengajuan penundaan pelunasan sukuk merupakan salah satu upaya untuk memperbaiki keuangan di tengah pandemi Covid-19. Pendapatan maskapai milik negara ini anjlok hingga 90 persen dan 70 pesawat tidak beroperasi atau dikandangkan.

Untuk mengatasi kesulitan keuangan, Kementerian Keuangan dan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengucurkan dana talangan sebesar Rp8,5 triliun untuk mengantisipasi krisis di tengah pandemi. Selain untuk modal kerja, dana talangan digunakan untuk rencana efisiensi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

6  +  1  =