Channel9.id-Majene, Sulbar. Gempa bumi berkekuatan 5,9 magnitudo mengguncang Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, pada Kamis, 14 Januari 2021 sekitar pukul 13.35 WIB.
Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, gempa ini berpusat di lokasi: 2.99 LS, 118,89 BT atau 4 kilometer barat laut Majene.
Pusat gempa pada kedalaman 10 km dan tidak berpotensi terjadi tsunami. Terjadi tiga kali gempa susulan.
BMKG meminta masyarakat untuk waspada akan adanya potensi gempa susulan. “Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi,” bunyi pesan yang disampaikan di laman resminya, bmkg.go.id.