Channel9.id – Jakarta. Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran berkunjung ke Markas Kodam Jaya. Kedatangan Fadil untuk bertemu Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abduracman.
Dalam sambutannya, Fadil menyampaikan, Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya memiliki tantangan yang tidak ringan ke depannya. Untuk itu, Sinergi antara dua instansi itu dibutuhkan sehingga masalah yang akan datang bisa diselesaikan dengan baik.
“Oleh sebab itu, kami berdua khususnya saya, ingin soliditas sinergitas semakin kuat karena bagi saya ketika sinergitas dan soliditas antara TNI-Polri, Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya terjalin semakin eratnya insyaallah masalah kita bisa hadapi dengan baik dan selesaikan dengan baik,” katanya di Markas Kodam Jaya, Senin (23/11).
Fadil melanjutkan, persatuan dan kesatuan bangsa adalah hal yang utama. Fadil berharap TNI dan Polri dapat bersinergi dan solid.
“Ini kira-kira teman-teman sekalian yang ingin saya sampaikan, prinsipnya keselamatan masyarakat adalah hukum yang tertinggi, yang kedua persatuan dan kesatuan bangsa ini adalah hal yang paling utama jadi kami akan bersinergi dan solid untuk dua hal tersebut,” ungkapnya.
Di kesempatan sama, Dudung Abdurachman menyatakan, TNI dan Polri merupakan saudara kembar yang senantiasa menjaga keselamatan rakyat.
“Sehingga yang di ke depan bapak Kapolda adalah soliditas, soliditas TNI-Polri merupakan saudara kembar yang di mana kapanpun dia selalu akan bersama-sama, tadi disampaikan oleh Bapak Kapolda bahwa keselamatan masyarakat, keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi ya,” kata Dudung.
Dudung pun mengingatkan, siapa saja yang mengganggu keselamatan masyarakat, TNI-Polri akan siap menghadapinya.
“Yang coba-coba mengganggu keselamatan masyarakat, TNI-Polri akan siap menghadapinya ya, akan siap menghadapinya. Jadi itu yang saya sampaikan terima kasih sekali Kapolda nanti kita bersama-sama ya, masyarakat Jakarta sangat menantikan pemimpin-pemimpin yang tegas pemimpin-pemimpin yang punya karakter yang punya integritas untuk bangsa ini,” pungkasnya.
(HY)