Channel9.id-Jakarta. Cawapres nomor urut dua, Gibran Rakabuming Raka hari ini menyempatkan diri bertemu nelayan di Muara Baru, Jakarta, Selasa (12/12).
Berdasarkan pantauan, Gibran sampai di kawasan Muara Baru pukul 09.30 dan langsung disambut antusias oleh nelayan.
“Gibran, Gibran, Gibran,” teriak para nelayan.
Sambil menyapa, Gibran juga mendengar aspirasi para nelayan.
Para nelayan kemudian membawa Gibran ke beberapa lokasi, termasuk cold storage hasil tangkapan nelayan.
Gibran juga dibawa ke pelabuhan muara baru dan melihat ikan segar langsung dari atas kapal yang menepi.
Setelah menyapa nelayan dan warga di Muara Baru, Gibran dijadwalkan bertemu Habib Ali Kwitang pada pukul 11.30 – 12.30.
Baca juga: Gibran Cuti 2 Hari untuk Kampanye di Jakarta dan Persiapan Debat
Gibran juga direncanakan menghadiri parade dan deklarasi 2000 pedagang kopi keliling (Starling) pukul 16.00 – 17.00 di Plaza Parkir Timur GBK.
Pada malam harinya, Gibran bersama-sama dengan Prabowo Subianto akan hadir di debat perdana yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU).