Setelah AS, Jepang dan Romania Juga Laporkan Penampakan Balon Mata-mata
Internasional

Jepang dan Romania Laporkan Penampakan Balon Mata-mata

Channel9.id-Jakarta. Ditengah memanasnya isu penyusupan balon mata-mata yang diduga kuat dilakukan oleh Tiongkok ke Amerika Serikat, Jepang dan Romania mengungkapkan kalau mereka juga korban dari aksi tersebut, Rabu (15/2).

Baca juga: Amerika Kumpulkan Alat Elektronik Vital dari Balon Mata-Mata Tiongkok

Dalam pernyataannya kepada Tiongkok, Menteri Pertahanan Jepang mengatakan bahwa pelanggaran yang dilakukan melalui udara tersebut tak dapat diterima. Ia melanjutkan bahwa Jepang sendiri telah mendeteksi balon-balon tersebut dari tahun 2019 dan menduga kuat bahwa Tiongkok adalah dalang dibalik aksi mata-mata tersebut.

“Dari hasil investigasi kami terhadap balon-balon yang berhasil terdeteksi oleh pesawat Jepang sebelumnya, kami menduga kuat kalau mereka adalah balon-balon kiriman dari Tiongkok,” ujar Kepala Sekretaris Kabinet Jepang Hirokazu Matsuno.

Dikutip dari Reuters, pemerintah Jepang saat ini sedang mempertimbangkan untuk melonggarkan syarat penembakan jatuh objek-objek yang menyusup wilayah udara mereka

Isu balon mata-mata yang terdeteksi Jepang pada masa lalu kembali mencuat dan ramai diperbincangkan setelah AS mengumumkan sudah menembak jatuh balon mata-mata yang diduga dikirim oleh Tiongkok.

Selain Jepang, sistem keamanan udara Romania juga mendeteksi objek terbang yang nampak seperti balon udara terbang di wilayah udara mereka.

Tak lama setelah mendeteksi objek terbang tersebut, pemerintah Romania mengirimkan dua jet MiG 21 LanceR ke lokasi namun tak berhasil menemukannya. Mereka mengatakan kalau balon tersebut terbang di ketinggian 11,000 meter.

Kementerian Pertahanan Romania kemudian melanjutkan bahwa dua jet tersebut berpatroli di lokasi tersebut selama 30 menit sebelum akhirnya kembali ke markas. Dua jet tersebut kembali tanpa menemukan balon tersebut, baik secara visual atau dari radar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  40  =  41