Channel9.id – Yogyakarta. Langkah nyata untuk membawa perubahan lingkungan sekitar terus dijalankan oleh DPC PDI Perjuangan lewat aksi #JogjaNandur.
Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta menjelaskan sejak awal aksi berbagi pohon di 7 titik lokasi pada 2020 sebagai rangkaian kegiatan Bulan Bung Karno dan berlanjut hingga tahun 2022 ke 14 wilayah kecamatan di Yogyakarta.
“Di awal #JogjaNanur kita tanam di tujuh lokasi dengan harapan agar warga Yogyakarta selalu beri pitulungan, gotong royong bersama jaga kelestarian lingkungan dan mewujudkan ketahanan pangan,” kata Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Yogyakarta, Minggu 3 Juli 2022.
Baca juga: Puncak Bulan Bung Karno, DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta Gelar JogjaNandur Jilid3
Kegiatan #JogjaNandur jilid 3 secara simbolis ditandai dengan penyerahan bibit tanaman pohon buah di Mantrijeron dengan dihadiri oleh pengurus anak ranting, PAC PDI Perjuangan dan pengurus DPC PDI Perjuangan Yogyakarta. Tampak juga Camat Mantrjeron Afrio Sunarno, Lurah Bambang Purwandono dan Ketua RW 14 Wihandono.
“Tahun 2021 kita sudah menanam jambu citra dan mangga Arum Manis. Tahun ini kita tanam alpukat ijo bundar berkualitas baik dan berbagi satu setengah ton pupuk organik. Kita gandeng kerjasama dengan koordinator di tiap lokasi penanaman,” kata Eko Suwanto.
Afrio Sunarno Mantri Kemantren Mantrijeron menyatakan rasa terima kasih atas kegiatan penanaman yang didorong oleh DPC PDI Perjuangan Yogyakarta. Ke depan kegiatan akan diintegrasikan dalam agenda perkumpulan wanita tani atau KWT di wilayah.
“Terima kasih atas dorongan kegiatan penanaman pohon semoga bermanfaat bagi warga dan ke depan akan kita integrasikan untuk agenda perkumpulan wanita tani,” kata Afrio Sunarno.