Channel9.id-Malang. Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Tri Tito Karnavian mengajak komunitas dan masyarakat mensosialisasikan gerakan sejuta masker. Menurutnya, hal ini sebagai bentuk kepedulian solidaritas bersama.
Hal tersebut diungkapan Ketum TP-PKK pada Kegiatan Launching Gerakan 26 Juta Masker se-Provinsi Jawa Timur di Pendopo Agung, Kabupaten Malang, Jumat (07/08).
“Kami harapkan tim penggerak PKK nanti juga mengikutsertakan komunitas ataupun potensi-potensi di daerahnya untuk membantu pembagian masker ini,” ujarnya.
Selain itu, Tri menyebut TP PKK yang diberi tugas Presiden Joko Widodo dalam gerakan pembagian masker, sebagai bentuk kepercayaan eksistensi lembaga tersebut. Ia mengakui, dalam pelaksanaannya, tugas TP PKK lebih mudah lantaran tantangan sejuta masker yang sebelumnya telah digaungkan oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian.
“Ini adalah tindak lanjut dari perintah Bapak Presiden bahwa Ibu-Ibu Tim Penggerak PKK harus ikut serta berperan membagikan masker door to door. Kebetulan perintah tersebut kita dimudahkan dengan adanya gerakan sejuta masker tiap-tiap daerah yang dicanangkan oleh Bapak Mendagri kemarin,” jelasnya.
Lebih lanjut Tri mengatakan, PKK akan sangat serius membantu pemerintah menekan penyebaran Covid-19. Upaya itu dia katakan masuk dalam program bidang sosial PKK dan akan ditegaskan lagi dalam peringatan hari jadi PKK ke-48 tahun ini.
“Lembaga Swadaya Masyarakat ini sudah sangat berpengalaman bergerak di bidang sosial khususnya sampai ke pedesaan, karena itu PBB sendiri sudah memberikan penghargaan kepada organisasi Tim Penggerak PKK ini dimana diakui sebagai LSM terbesar di dunia yang mempunya network sampai ke desa-desa,” terangnya.
Tri pun optimis dapat membantu pemerintah dalam mengatasi dan menekan lajunya penularan covid-19 di tanah air.
“Melalui edukasi protokol kesehatan yang benar dan pembagian masker khususnya bagi masyarakat kurang mampu. Bagaimana memakai masker yang benar, sesuai dengan aturan. Selain itu juga selalu menjaga jarak dan sering-sering mencuci tangan,” tutupnya.