Lebih Sering Menguap Ini Alasan Kamu Jangan Sepelekan Perubahan Ini
Lifestyle & Sport

Lebih Sering Menguap? Ini Alasan Jangan Sepelekan Perubahannya!

Channel9.id-Jakarta. Banyak orang memahami bahwa menguap adalah tanda ngantuk. Maka dari itu, selama ini, menguap dianggap hal yang wajar. Namun, kalau intensitas menguap jadi lebih sering dari biasanya, kamu harus waspada. Sebab kebiasaan menguap sebetulnya menunjukkan kondisi kesehatanmu, lo. Bisa jadi ada masalah kesehatan, entah ringan maupun berat.

Rata-rata manusia menguap sebanyak 5-10 kali dalam sehari. Namun demikian, sebetulnya belum ada batasan pasti apa yang dimaksud dengan menguap berlebihan. Pada kasus tertentu, bisa saja seseorang menguap lebih dari 100 kali sehari.

Perubahan kebiasaan menguap itu, misalnya jadi lebih sering atau berlebihan, mungkin dipengaruhi oleh sejumlah faktor, termasuk penggunaan obat-obatan atau masalah kesehatan yang Kamu alami. Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan berikut ini.

Kurang tidur

Insomnia atau begadang membuatmu kurang tidur. Hal ini bikin kamu kelelahan dan mengantuk pada keesokan harinya. Adapun mengantuk akan membuatmu menguap lebih sering.

Gangguan tidur

Gangguan tidur seperti sleep apnea dan narkolepsi juga memungkinkan kamu menguap lebih sering karena mengantuk. Ini terjadi karena waktu tidur terganggu.

Sebagai informasi, sleep apnea merupakan gangguan tidur yang memungkinkan seseorang kesulitan bernapas saat tidur di malam hari dan sering terbangun. Imbasnya, penderitanya jadi kelelahan dan kurang istirahat esok harinya. Sementara itu, narkolepsi ialah gangguan tidur akibat sistem saraf, yang mengakibatkan penderitanya tidur di mana saja dan kapan saja tanpa kendali.

Gejala gangguan jantung

Sering menguap juga menjadi gejala awal gangguan jantung. Untuk diketahui, jantung bekerja untuk memompa darah yang kaya oksigen dan mengalirkannya ke seluruh tubuh. Namun, ketika jantung terganggu, fungsi itu tak berjalan dengan normal.

Adapun menguap merupakan salah satu respons bahwa tubuh kekurangan oksigen. Dengan menguap, tubuh mencoba untuk mencari oksigen. Oleh karena itu, gangguan jantung memungkinkan seseorang menguap lebih sering.

Gangguan saraf

Berbagai gangguan saraf bisa membuatmu sering menguap, termasuk multiple sclerosis—yakni masalah kronis yang menyerang sistem saraf pusat otak dan sumsum tulang belakang.

Kondisi ini memungkinkan tubuh kesulitan mengatur suhu tubuh. Hasilnya, orang tersebut akan menguap untuk mengatur suhu tubuh kembali normal.

Stroke

Stroke terjadi karena pembuluh darah ke otak tersumbat dan membuat sel otak rusak. Hal inilah yang membuat otak kekurangan oksigen dan nutrisi, sehingga sel-sel otak mulai mati.

Menurut hasil studi dalam Frontiers In Neuroscience, pasien stroke menguap setidaknya lebih dari tiga kali dalam 15 menit. Kondisi ini iritasi pada sistem saraf yang kemudian meningkatkan suhu pada otak. Sebagai respons tubuh untuk mendinginkan suhu otak, pasien stroke akan menguap secara berlebihan.

Efek samping obat-obatan

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa efek samping pengobatan tertentu bisa menyebabkan seseorang menguap berlebihan. Umumnya, intensitas menguap setelah meminum obat antidepresan untuk mengobati depresi dan gangguan kecemasan.

Baca juga: Kenapa Rasa Ngantuk Muncul Ketika Sedang Bosan?

Nah, itulah berbagai kemungkinan kenapa kamu jadi lebih sering menguap. Penting bagi kamu untuk memastikan kondisi kesehatan dengan konsultasi ke dokter. Dokter mungkin akan menanyakan tentang kebiasaan tidur hingga gejala lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  71  =  74