Hukum

Novel Serahkan Rekomendasi dari Komnas HAM ke Majelis Hakim

Channel9.id – Jakarta. Penyidik senior KPK Novel Baswedan menyampaikan rekomendasi dari Komnas HAM kepada majelis hakim dalam sidang kasus penyiraman air keras terhadap dirinya di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

“Saya ingin menyampaikan proses investigasi kasus ini juga dilakukan oleh Komnas HAM hingga membuat suatu laporan. Kemudian saya ingin menyampaikan ini ada suatu catatan-catatan untuk yang Mulia sebagai bahan informasi,” kata Novel, Kamis (30/4).

Adap tiga rangkap catatan rekomendasi dari Komnas HAM yang diserahkan kepada majelis hakim.

Novel berharap, rekomendasi tersebut dapat berguna dalam pengusutan kasus penyiraman air keras terhadap dirinya.

“Bagi saya penegakan hukum sudah dilakukan sebaik-baiknya, saya tidak benci dengan siapa pun. Namun, pendekatan hukum harus dilakukan dengan sebaik-baiknya,” kata Novel.

Ketua Majelis Hakim Djuyamto pun menerima ketiga rangkap hasil laporan penyelidikan yang dilakukan oleh Komnas HAM dan memutuskan ketiganya dipegang oleh majelis hakim.

(Hendrik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

37  +    =  42