Opini

Pedagang Apresiasi Langkah Kapolri, Kawal Distribusi Minyak Goreng

Oleh: M. Azis Nasution, S.Pd. M.H*

Channel9.id-Jakarta. Gerak cepat Kapolri, Jenderal Listyo Sigit dalam memastikan ketersediaan bahan pangan menjelang puasa dan lebaran mendapatkan apresiasi dari para pedagang.

Para pedangang di pasar tradisional yang dikunjungi Kapolri tidak bisa menyembunyikan rasa gembiranya dengan melimpahnya stok minyak goreng.

Para pedagang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolri yang berkunjung ke Pasar Sehat Sabilulungan, Soreang Jawa Barat. Lantaran distribusi minyak goreng berjalan lancar dan sekarang stok tersedia dan mereka tidak lagi antri untuk mendapatkannya.

Kapolri selama beberapa pekan memang terus melakukan sidak ke pasar-pasar tradisional, untuk memastikan mata rantai distribusi berjalan lancar. Dengan melihat langsung ke pasar, maka bisa diketahui distribusi minyak goreng berjalan dengan baik atau tidak. Sehingga bisa diketahui jika ada masalah bottle neck nya terjadi dimana. Apakah di distributor atau ada permasalahan di produksinya.

Karena itu Kapolri juga tidak segan untuk melakukan pengecekan langsung kepada para produsen minyak goreng, baik yang ada di Jakarta maupun di daerah-daerah. Untuk memastikan para produsen minyak goreng memenuhi kebutuhan industri nasional.

Alhasil usaha yang terus menerus dan spartan tak kenal lelah, membuat pasokan minyak goreng berjalan lancar.

Dalam kerangka menegakkan hukum,Kapolri juga tidak segan untuk melakukan pemidanaan kepada siapapun yang mencoba bermain melakukan penyelewengan maupun tindakan curang yang berlawanan dengan koridor hukum. Hal tersebut disampaikan untuk memastikan semua proses baik produksi, distribusi, penjualan di tingkat eceran berjalan lancar.

*Praktisi Komunikasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

30  +    =  38