Lifestyle & Sport

Pesta Gol di Kualifikasi Piala Dunia 2022: Belgia dan Polandia Menang Telak

Channel9.id – Jakarta. Belgia dan Polandia berhasil menang telak atas lawannya masing-masing dalam laga pekan keempat Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Belgia berhasil mengalahkan Estonia, sementara Polandia sukses membuat Albania tak berdaya.

Laga Estonia vs Belgia berakhir dengan skor telak, 2-5. Lima gol The Red Devils diciptakan oleh Hans Vanaken (22′), Romelu Lukaku (29′ dan 52′), Axel Witsel (65′) serta Thomas Foket (76′).

Kemenangan telak itu semakin mengokohkan posisi The Red Devils di puncak klasemen grup E.

Sementara itu, Polandia mengalahkan tim tamu, Albania, dengan skor 4-1. Empat gol Polandia dicetak oleh Robert Lewandowski (12′), Adam Buksa (44′), Grzegorz Krychowiak (54′) dan Karol Linetty (89′).

Baca juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022: Inggris Menang Telak Atas Hungaria

Kemenangan telak itu membuat Wojciech Szczesny dkk. duduk di posisi kedua grup I. Posisi puncak di grup I menjadi milik Inggris yang berpesta empat gol ke gawang Hungaria.

Tak cuma diwarnai pesta gol, pekan keempat babak kualifikasi juga diwarnai cukup banyak kejutan. Beberapa di antaranya adalah kegagalan Belanda, Italia, Prancis dan Spanyol memetik poin penuh. Belanda, Italia dan Prancis harus puas dengan satu angka. Sementara, Spanyol menelan kekalahan di markas Swedia.

Pekan kelima babak kualifikasi rencananya akan digelar pada Sabtu (4/9) hingga Minggu (5/9) dinihari WIB. Beberapa laga yang menjadi sorotan di pekan kelima adalah Ukraina vs Prancis, Swiss vs Italia serta Belgia vs Rep Cheska.

HY

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  76  =  84