Channel9.id-Jakarta. Palang Merah Indonesia (PMI) melakukan penyemprotan disinfektan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1 Cipinang Jakarta Timur. Hal ini dilakukan dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona.
Penyemprotan itu disaksikan langsung oleh Ketua Umum PMI Jusuf Kalla pada Jumat (20/3).
Menurut JK, seluruh fasilitas publik mulai dari masjid, pusat perbelanjaan dan sekolah harus melakukan upaya pencegahan dan mitigasi terhadap penyebaran Covid-19.
“Penyemprotan disinfektan secara massal di sekolah, masjid, gereja, mal, bahkan fasilitas publik lain seperti kereta api dan museum, kita lakukan penyemprotan, dan Lapas tentunya,” kata JK dalam keterangan tertulis, Jumat (20/3).
JK menambahkan, saat ini PMI telah menyiagakan dan mengerahkan personel untuk membantu upaya pencegahan virus corona. Tak hanya itu, JK mengatakan PMI juga tengah menggalang dana untuk bantuan 1 juta masker bagi masyarakat.
(virdika rizky utama)