Channel9.id-Jakarta. Politikus Partai Golkar Ace Hasan Syadzily mengusulkan pemerintah tegas dalam menyikapi momentum mudik jelang Ramadhan demi mencegah penularan Covid-19 ke daerah.
Ace mengimbau masyarakat menunda rencana Mudik. Ia khawatir momentum mudik menjadi peluang penularan virus corona atau Covid-19 di kampung halaman.
“Dalam soal Mudik, saya ingin pemerintah tegas. Lebih baik ditunda mudiknya. Jangan membawa Covid-19 ke kampung halaman,” katanya kepada wartawan, Sabtu (11/4).
Ace melanjutkan, sebaiknya masyarakat Mudik setelah penanganan Covid-19 selesai dilakukan.
“Kalau kita sayang dengan sanak saudara kita di kampung, lebih baik tunda mudiknya setelah Covid-19 ditangani dengan baik,” imbuhnya.
(virdika rizky utama)