Channel9.id – Jakarta. Polri melakukan penjagaan lebih ketat di RS Polri saat enam jenazah pengikut Habib Rizieq Shihab tiba di sana. Penjagaan dilakukan untuk mengantisipasi adanya pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.
Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono menyatakan, RS Polri dijaga oleh personel gabungan TNI-Polri. Tujuan penjagaan itu untuk menghindari adanya oknum-oknum yang mencoba memanfaatkan situasi.
Baca juga: Serang Polisi Dengan Senjata Api, 6 Pengikut MRS Tewas
“Tentunya sebagaimana SOP yang berlaku petugas melakukan pengamanan untuk mencegah oknum yang tak bertanggung jawab,” kata Irjen Argo dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Selasa (8/12)..
Selain itu, Argo menyebut pihaknya tidak melarang keluarga jenazah dari pengawal HRS itu ingin mengambil atau mengurus jasad itu. Polri menegaskan tidak akan mempersulit dari keluarga jasad tersebut.
“Polri tak pernah menghalangi atau mempersulit pihak keluarga untuk mengurus jenazah dari enam orang yang mencoba melawan petugas itu,” ujarnya.
(HY)