Channel9.id – Jakarta. Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah menteri untuk melakukan rapat di kediamannya di Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (19/10/202) sore.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengatakan rapat ini dilakukan sebagaimana Presiden Prabowo memanggil sejumlah menterinya pada setiap akhir pekan.
“Direncanakan ada (rapat) seperti biasa selama ini,” kata Prasetyo melalui pesan tertulis kepada wartawan, Minggu (19/10/2025).
Ia mengatakan rapat ini akan melanjutkan pembahasan soal pengembangan sumber daya manusia berbasis science, technology, engineering, mathematics (STEM). Rapat juga akan melibatkan Menteri Pendidikan Tinggi (Mendikti) Brian Yuliarto.
Rapat membahas persiapan pemberdayaan SDM di pendidikan bidang STEM juga sempat dilakukan saat Prabowo baru pulang ke Tanah Air usai menghadiri KTT perdamaian Gaza di Mesir pada Selasa (14/10/2025). Prabowo langsung mengumpulkan sejumlah menteri untuk rapat di ruang VIP Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.
Dalam rapat itu, Mendikti Brian, melaporkan tentang persiapan pemberdayaan manusia di pendidikan bidang STEM kepada Prabowo.
“Bapak Presiden menugaskan beliau di dalam rangka pembangunan sumber daya manusia kita, di dalam rangka persiapan hilirisasi, di dalam rangka persiapan pengawakan dari beberapa program-program besar dari pemerintah di bidang perkebunan, di bidang kelautan, yang tentunya itu membutuhkan sumber daya manusia,” kata Mensesneg Prasetyo Hadi usai rapat tersebut.
“Maka Bapak Presiden menugaskan khusus kepada Menteri Diktisaintek, untuk mempersiapkan sumber daya manusia tersebut,” sambungnya.
HT