Channel9.id-Jakarta. Banyak band kembali dengan membuat gebrakan baru. Kali ini, band Souljah yang kini kembali hadir menyapa para penggemarnya dengan semangat baru. Sebuah band pelopor Jamaican Music di Indonesia ini siap menggelar tur bertajuk “Sounds Of Souljah Album Tour” mulai 3 Juli 2025 di tujuh kota besar di Pulau Jawa.
Kembalinya Souljah bukan hanya soal penampilan, melainkan membawa karya terbaru dalam bentuk album bertajuk “Sounds Of Souljah”. Tur ini sekaligus menjadi jawaban Souljah atas penantian panjang para pendengar setianya.
“Kami kembali dengan semangat baru lewat Sounds Of Souljah. Tur ini adalah bentuk nyata kecintaan kami terhadap musik dan para penggemar yang sudah lama menunggu,” ujar Renhart, basis Souljah, beberapa waktu yang lalu.
Album ‘Sounds Of Souljah’ menjadi penanda perjalanan Souljah setelah lebih dari dua dekade eksis di industri musik. Album ini berisi 12 lagu baru dengan lagu ‘Hidup Bersamamu Lagi’ menjadi single utamanya.
Menariknya, ke 12 lagu tersebut tercipta dari inspirasi mereka terhadap berbagai tren yang sedang ramai di internet. Souljah memanfaatkan Google Trends untuk menggali topik-topik yang relevan dengan kehidupan sehari-hari, dan kemudian diubah menjadi lagu khas Souljah yang hangat, reflektif, namun tetap enerjik dan menggugah semangat.
Sementara untuk Tur ‘Sounds Of Souljah’ akan menjadi ajang temu kangen antara Souljah dan para penggemarnya di tujuh kota di Pulau Jawa. Adapun kota-kota itu adalah Dongguan Lounge. Tegal (3 Juli 2025), Orlen Heritage, Salatiga (4 Juli 2025), Sociclub, Semarang (5 Juli 2025), Mizu Commonroom, Solo (6 Juli 2025), Milli Syd, Yogyakarta (7 Juli 2025), Camden, Surabaya (8 Juli 2025), Hi5 Lounge, Malang (9 Juli 2025).
Selama 28 tahun Souljah tetap bertahan secara independen, tanpa bayang-bayang label besar, dan berhasil membangun komunitas penggemar yang solid. Tentunya buka pilihan yang mudah untuk hidup sepenuhnya dari musik.
“Souljah full time musician. Kami berhasil sampai di sini dan enggak kerja kantoran ini miracle. Gue enggak menyarankan semua orang melakukan kegilaan yang sama, sebab duit dari band enggak sebanyak itu,” ungkap Renhart.
Bagi Souljah tur ini adalah bentuk ekspresi emosional yang mendalam, sebagai jembatan antara musik dan kehidupan para pendengarnya. Mereka ingin menyampaikan pesan bahwa musik tak hanya didengar, tetapi juga dirasakan secara utuh.
“Kami percaya musik bukan hanya soal mendengar, tapi juga merasakan. Dan kami ingin kalian merasakan kembali energi itu secara langsung,” pungkas Renhart.
Baca juga: Barasuara Isi Soundtrack Film ‘Sore: Istri dari Masa Depan’, Terasa Baru dan Segar
Kontributor: Akhmad Sekhu