Channel9.id-Jakarta. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melantik Suryo Utomo menjadi Direktur Jenderal Pajak di Gedung Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (1/11).
Suryo menggantikan Robert Pakpahan yang masuk masa pensiun. Suryo sebelumnya menjabat sebagai Staf Ahli Menteri Keuangan bidang Kepatuhan Pajak.
“Pada hari ini saya Menteri Keuangan resmi melantik saudara-saudara dalam jabatan yang baru di Kementerian Keuangan,” ujar Sri Mulyani, Jumat (1/11).
Dia yakin Suryo mampu melaksanakan tugas dengan baik untuk mengumpulkan pajak. “Saya percaya saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Semoga Tuhan yang Maha Esa bersama kita,” tuturnya.
Namun, Sri Mulyani mengingatkan, tugas Suryo sebagai Dirjen Pajak tidaklah mudah. Pada 2019, pemerintah menargetkan penerimaan pajak sebesar Rp1.557 triliun. Sementara tahun 2020, targetnya kembali dinaikkan menjadi Rp1.643 triliun, meskipun tahun ini terancam tidak mencapai target (shortfall).
“Saya tidak memilih kata ‘tidak ringan’, tetapi ‘sangat berat’, karena 70 persen penerimaan APBN kita untuk mendukung seluruh aktivitas Republik Indonesia berasal dari Direktorat Jenderal Pajak,” ujarnya.
Dalam kesempatan ini, perempuan yang akrab disapa Ani itu menyampaikan rasa terima kasih kepada Robert Pakpahan. Menurut dia, Robert sudah menjalankan tugas dengan sangat baik.
“Berakhir baik, mendekati sempurna,” pungkasnya