Nasional

Tahun Baru Islam: Polisi Imbau Warga Tidak Pawai Obor

Channel9.id-Jakarta. Polda Metro Jaya menyatakan larangan kepada warga DKI Jakarta dan sekitarnya untuk menggelar aksi pawai obor dalam memperingati Tahun Baru Islam ke 1422H yang jatuh pada hari Kamis (20/08).  Alasannya karena pandemi Covid-19 yang masih berlangsung di Indonesia.

“Kita mengimbau masyarakat tidak melakukan pawai obor di masa pandemi apalagi di Jakarta kan termasuk tinggi di penularan Covid-19. Jadi kegiatan tersebut alangkah baiknya tahun ini ditiadakan,” ujar Yusri, di Jakarta, Rabu (20/08).

Yusri menjelaskan, pihaknya sudah melakukan koordinasi untuk mengimbau agar masyarakat tidak menggelar pawai obor. Ia berharap, dalam merayakan hari tahun baru Islam, masyarakat tetap lebih banyak di rumah.

Yusri meyakini, jika masyarakat saat ini sudah mulai disiplin dalam protokol kesehatan. Namun, jika pada pelaksanaan di lapangan ada masyarakat yang tetap menggelar pawai obor, Yusri mengaku akan melakukan langkah pembubaran secara persuasif.

“Kalau pun ada yang maksa dan ketahuan kita lakukan langkah persuasif, humanis seperti biasa kita sampaikan kepada masyarakat. Intinya kita mengimbau untuk tidak melakukan pawai obor tahun ini,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  61  =  69