Channel9.id-Jakarta. The Changcuters termasuk grup band papan atas Indonesia dengan lagu-lagu fenomenal. Masyarakat tentu sangat penasaran selalu menunggu-nunggu lagu terbaru dari grup band yang beranggotakan Mohammad Tria Ramadhani (vokal), Muhammad Iqbal (gitar), Arlanda Ghazali Langitan (gitar), Dipa Nandastyra Hasibuan (bass), dan Erick Nindyoastomo (drum).
Ternyata The Changcuters sekarang sedang mempersiapkan lagu baru. Rekaman pun telah dibuat dan lagu baru ini direncanakan untuk rilis pada tahun 2025 ini.
Namun, tanggal perilisan lagu baru ini masih dirahasiakan karena masih dalam perencanaan dengan pihak manajemen. Para personel The Changcuters pun berharap lagu ini bisa segera rilis di waktu yang baik.
“Kalau timeline udah ada, saya cuma bisa ngomong dari manajemen bahwa diusahakan rilis di tahun ini,” kata Dipa, gitaris The Changcuters, kepada wartawan, Minggu (23/3/2025).
Lebih lanjut, Dipa menerangkan grup bandnya mempersiapkan semata mungkin untuk karya yang terbaik. “Tapi kan, tetap kita pengen yang terbaik, karya kita itu yang terbaik. Jadi kita tetap nunggu hilal,” terangnya.
Bicara soal proses rekaman, Tria mengaku banyak tantangan yang terjadi. Apalagi, lagu ini direkam di momen bulan Ramadan di mana semua orang sedang berpuasa.
“Kita sebisa mungkin membuat rekaman itu dibawa santai dibawa fun. Apalagi sekarang rekamannya berbarengan di bulan puasa, jadi harus menahan ego,” Tria membeberkan.
Perlu diketahui, The Changcuters sudah lima tahun terakhir tak merilis lagu baru. Terakhir kali, band asal Bandung ini merilis album berjudul ‘Loyalis’ pada 2020 lalu.
Album ‘Loyalis’ terdiri dari 12 lagu, di antaranya Hantu, Cari Rasa, Satu, hingga Prevalensi.
Baca juga: Fabio Asher Rilis Single ‘Tanpa Balasmu’ Soundtrack Film Religi ‘Tabayyun’
Kontributor: Akhmad Sekhu