Channel9.id-Jakarta. Gelaran terbesar insan perikalanan Indonesia, Citra Pariwara berlangsung tiga hari di kawasan Epiwalk, Kawasan Kuningan Jakarta Selatan. Dewan juri dari Korea, Thaiwan dan Shanghai Tiongkok turut meramaikan hajatan terbesar insan periklanan Indonesia.
Acara tahunan paling meriah bagi insan perikalanan Indonesia ke-32 kali ini bisa boleh diacungi jempol. Ketua Panitia, Reza Fitriano mengundang juri kelas internasional untuk menilai 1000 karya kreator iklan tanah air.
Kali ini Festival Citra Pariwara mengusung tema “The Freak Show: Celebrate Our Bizarre Talent” berlangsung tiga hari mulai hari ini Rabu (27/11/19).

Para juri itu antara lain, Thomas Hongtack Kim dari 2KG Korea, Jody Xiong dari The Nine Shanghai, Pann Lim dari Kinetic Singapore, Alice Chou dari Dentsu Taiwan, Woon Hooh dari Hakuhodo Asia Pasifik dan Adam Chan dari Bonsey Jaden Singapura.
“Dengan program yang diadakan selama 3 hari, kami percaya Citra Pariwara tahun ini akan menjadi salah satu ajang paling bermanfaat dan menginspirasi. Karena kami tidak hanya memberikan apresiasi yang terbaik, kami juga menghargai kerja keras di balik terciptanya ide-ide kreatif, dan yang paling penting, bakat unik kita lah yang menjaga industri ini tetap hidup,” ujar Ketua Panitia Citra Pariwara Reza Fitriano di lokasi acara.