TP PKK Serahkan Bantuan ke Dusun Gala
Nasional

TP PKK Pusat Salurkan Bantuan ke 270 KK Korban Bencana di Aceh Timur

Channel9.id-Aceh Timur.  Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Tri Tito Karnavian menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak bencana di Dusun Sarah Gala, Desa Sah Raja, Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur, Sabtu (24/1/2026). Bantuan tersebut diberikan kepada 270 kepala keluarga (KK) sebagai bagian dari dukungan pemulihan pascabencana.

Bantuan yang disalurkan meliputi perlengkapan ibadah, perlengkapan sekolah, kompor satu tungku, minyak goreng, ember dan gayung, sabun mandi dan sabun cuci, kasur, paket makanan anak-anak, masker, tumbler, serta bantuan uang tunai. Selain itu, Tri Tito juga menyerahkan bantuan dari Satuan Tugas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Sumatera yang diketuai Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian, berupa bahan makanan, matras, pakaian, alat kebersihan, hingga peralatan kerja seperti cangkul dan sekop.

“Alhamdulillah kami hari ini sebagai program TP PKK membawa bantuan kepada Bapak-Bapak dan Ibu semua. Mudah-mudahan bermanfaat,” ujar Tri Tito di hadapan warga.

Dalam kunjungannya, Tri Tito menyambangi tenda-tenda pengungsi dan berdialog langsung dengan masyarakat. Ia memberikan dukungan moril serta mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya bagi balita dan bayi, untuk mencegah penyakit pascabencana.

Ia berharap, dengan kerja keras pemerintah dan seluruh pihak terkait, kondisi masyarakat Aceh Timur dapat segera pulih sehingga aktivitas warga kembali berjalan normal.

Baca juga: Tri Tito Pastikan Bantuan Pascabencana Tersalurkan ke Warga Batang Ara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

64  +    =  73