Nasional

Update Covid-19 Indonesia 27 April: 9.096 Positif, 1.151 Sembuh, dan 765 Meninggal

Channel9.id – Jakarta. Jubir Pemerintah Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyatakan, kasus Covid-19 mengalami peningkatan. Per Senin (27/4) tercatat 9.096 positif, 1.151 sembuh, dan 765 meninggal.

“Saat ini telah dilakukan 75 ribu tes,” katanya di BNPB, Senin (27/4).

Jumlah kasus positif bertambah 214 kasus sehingga total secara akumulatif menjadi 9.096.

Pasien yang dinyatakan sembuh setelah mendapatkan hasil negatif dalam dua kali pemeriksaan bertambah 44 kasus menjadi 1.151.

Kasus meninggal dunia bertambah 22 menjadi 765.

(Hendrik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  +  37  =  43