Hot Topic Hukum

Wali Kota Bandung Kena OTT KPK, Diduga Suap Barang dan Jasa

Channel9.id -Jakarta. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Wali Kota Bandung Yana Mulyana dalam operasi tangkap tangan (OTT). Ia diduga melakukan tindak pidana suap pengadaan barang dan jasa.

Selain Yana, KPK juga menangkap sejumlah pejabat Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung dalam OTT yang digelar pada Jumat (14/4/2023).

“Jumlah orang yang ditangkap sejauh ini 9 orang termasuk walikota dan beberapa pejabat lainnya di Dinas Perhubungan Kota Bandung,” kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri kepada wartawan, Sabtu (15/4/2023).

“Diduga terkait suap menyuap pengadaan barang dan jasa di wilayah Kota Bandung,” imbuhnya.

Ali menyebut pihaknya mengamankan barang bukti sejumlah uang saat OTT. Uang yang diamankan dalam pecahan rupiah.

“KPK juga mengamankan bukti uang. Uang dalam pecahan rupiah,” kata Ali.

Ali mengatakan, KPK akan menentukan apakah Yana Mulyana dan sejumlah pihak yang diamankan menyandang status tersangka dalam 1×24 jam.

“Berikutnya segera menentukan sikap 1×24 jam setelah penangkapan tersebut,” ujar dia.

Yana Mulyana diduga menerima suap terkait program Bandung Smart City. Dalam program ini, Yana diduga menerima suap atas pengadaan CCTV dan jasa penyedia jaringan internet.

“Iya program Bandung smart city,” ujar Ali.

“Diduga terkait suap pengadaan CCTV dan jasa penyedia jaringan internet,” tuturnya.

Baca juga: Kepergok Lagi Korupsi, Beberapa Pihak Terjaring OTT KPK di DJKA Jateng

HT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

78  +    =  85