Hot Topic

Buntut Pernyataan Prabowo Presiden 2 Tahun, Rosan Roeslani Polisikan Connie Bakrie

Channel9.id – Jakarta. Pihak Rosan Roeslani mengaku telah melaporkan pengamat militer dan intelijen Connie Rahakundini Bakrie ke Bareskrim Polri dalam dugaan kasus pelanggaran UU ITE. Penasihat Hukum Rosan, Otto Hasibuan mengatakan bahwa pelaporannya telah dilakukan pihaknya pada Senin (12/2/2024) di Bareskrim Polri.

Otto Hasibuan mengatakan Connie dilaporkan karena telah mencatut nama Rosan soal pernyataan Prabowo Subianto hanya menjabat dua tahun jika terpilih menjadi Presiden RI.

“Padahal, Pak Rosan telah membantah itu tidak benar, tapi dia mengatakan juga bapak Rosan bahwa pak Prabowo itu hanya dua tahun kemudian nanti akan diikuti oleh Gibran 3 tahun. Kan itu ada tuduhan seperti itu, pak Rosan dituduh menyatakan seperti itu,” imbuhnya.

Dia mengatakan Rosan merasa namanya tercemar akibat pernyataan Connie yang menjadi viral itu.

“Sementara oleh Pak Rosan dia mengatakan, ‘saya enggak pernah ngomong seperti itu”. Jadi itu kan mencemarkan nama dia gitu kan,” kata Otto.

Otto menekankan, laporan polisi yang Rosan buat dalam rangka membuktikan Rosan tidak pernah berbicara seperti yang Connie sampaikan.

“Jadi yang paling penting sebenarnya, yang ingin ditegaskan dengan laporan ini adalah Rosan ingin menyampaikan bahwa dia sungguh-sungguh tidak pernah menyampaikan seperti itu. Supaya juga masyarakat juga tahu dan membuktikan bahwa dirinya betul-betul tidak bersalah, makanya dia membuat laporan. Itu poin utamanya,” kata Otto.

Di samping itu, dia juga menegaskan bahwa Rosan melaporkan Connie atas nama pribadi tanpa mencatut pihak manapun, termasuk Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Kemarin itu, kita legal standingnya kita dia sebagai pribadi aja,” tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, sebuah video telah beredar dan viral di media sosial yang memuat pernyataan Connie dalam suatu percakapan dengan Rosan.
Dalam video tersebut, Connie juga menyebutkan Rosan telah menyampaikan bahwa Prabowo akan menjadi kepala negara selama dua tahun dan sisa jabatannya bakal dilanjutkan Gibran.

Baca juga: Connie Bakrie Blak-Blakan Ungkap Alasan Tidak Mau Bertemu Gibran

IG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

8  +  2  =