Channel9.id-Jakarta. Anggota Komisi II DPR RI, Komarudin Watubun mengimbau bahwa penyelesaian konflik di Papua jangan hanya sekadar seremoni. Pernyataan Komarudin tersebut menanggapi dijalankannya upacara bakar batu oleh Kapolri, Panglima TNI, dan tokoh adat Papua pada Kamis (5/9).
“Selama penyelesaian hanya sekadar seremoni, maka konflik Papua akan terus terulang,” ungkap Ketua Bidang Kehormatan DPP PDI Perjuangan, di Gedung DPR RI, jumat (6/9).
Komar melanjutkan, pemerintah harus menyentuh substansi permasalahan Papua yakni ketidakadilan dan diskriminasi rasial. “Pembangunan fisik saja masih belum cukup,” katanya.
Pemerintah harus menyelenggarakan dialog setara-partisipatif antara pemerintah pusat dengan tokoh-tokoh dan representasi masyarakat papua untuk menemukan strategi pemecahan masalah yang terjadi di Papua. Serta, mengakomodasi aspirasi seluruh kelompok kepentingan yang ada di Papua.
(VRU)