Channel9.id-Jakarta. Politikus Partai Golkar yang juga Ketua DPR RI Bambang Soesatyo (bamsoet) mengatakan belum tahu sampai kapan penundaan pengesahan RUU KUHP berlangsung.
“(Penundaan pengesahan RUU KUHP) sampai waktu yang tidak ditentukan kemudian. Bisa sekarang sebelum akhir periode atau periode yang akan datang,” ujarnya di Gedung DPR, Selasa (24/9).
Calon Ketua Umum Partai Golkar ini mengklaim bahwa ia sudah menanyakan soal batas waktu penundaan pengesahan RUU KUHP kepada Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. Akan tetapi, dia tak mendapatkan jawaban pasti.
“DPR optimis atas apa yang kita lakukan, tergantung dinamika politik ke depan. Dan presiden minta ditunda. Kita sambut dengan baik penundaan itu. Kita tanya ke pak menteri sampai kapan? Sampai batas waktu yang tidak ditentukan,” katanya.
Seluruh fraksi di DPR pun, sambung bamsoet, sudah berembuk mengenai penundaan pengesahan RUU KUHP. Bamsoet menyebut seluruh fraksi setuju RUU KUHP ditunda. “Seluruh fraksi tidak keberatan,” tutupnya.