Channel9.id – Jakarta. Deputi bidang Sistem dan Strategi BNPB Wisnu Wijaya menyatakan, Indonesia memiliki kekuatan luar biasa dalam menghadapi dampak panjang pandemi Covid-19.
Kekuatan itu, di antaranya rantai birokrasi yang terkoordinasi baik dari tingkat pusat sampai daerah dan kekompakan masyarakat dan media massa dalam menyikapi Covid-19.
“Indonesia akan bisa menyesuaikan diri dalam tatanan baru atau new normal, yaitu tetap produktif di tengah pandemi Covid-19,” katanya dalam acara Focus Group Discussion (FGD) webinar series bertajuk ‘New Normal di Masa Pandemi: Prospek dan Tantangan’, Kamis (4/6).
Sementara itu, Dewan Pembina Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Handaka Santosa berbicara mengenai kesiapan seluruh pusat belanja di Indonesia untuk beroperasi kembali menuju New Normal.
Handaka menjamin, seluruh pusat perbelanjaan akan melaksanakan protokol kesehatan, tidak saja kepada pengunjung tetapi juga kepada seluruh pegawainya.
“Kita siapkan tempat cuci tangan, alat pengukur suhu, bahkan mengatur physical distancing,” tegas Handaka.
Menurut Handaka, wacana pembukaan kembali dalam masa new normal sudah ditunggu-tunggu pengelola pusat belanja setelah dua bulan lebih mereka tidak beroperasi.
“Jangan tanya lagi kerugian kami, yang penting kita siap beroperasi kembali dengan melaksanakan protokol kesehatan,” katanya.
(HY)