Channel9.id-Jakarta. Masa hidup aplikasi PeduliLindungi segera tamat per 28 Februari 2023 ini. Aplikasi ini akan berubah menjadi aplikasi Satu Sehat Mobile, menurut Kementerian Kesehatan (Kemenkes).
“Kita sedang mentransisi PeduliLindungi menjadi Satu Sehat, akan kita launching mudah-mudahan 28 Februari,” ujar Chief Digital Transformation Office Kemenkes Setiaji, belum lama ini.
Baca juga: PeduliLindungi Bakal Diintegrasikan ke Satu Sehat
Sebagaimana telah diketahui, PeduliLindungi digunakan oleh Pemerintah Indonesia untuk melacak dan mengentikan penyebaran COVID-19 yang merajalela di Indonesia sejak 2020 lalu. Aplikasi ini pun turut membantu petugas untuk melakukan validasi dokumen kesehatan pengguna saat melakukan perjalanan. Bahkan menampilkan informasi jadwal vaksinasi.
Kemenkes mengungkapkan bahwa perubahan PeduliLindungi menjadi Satu Sehat Mobile akan memperluas kegunaan aplikasi ini. Setiaji menjelaskan bahwa nantinya aplikasi tak hanya informasi mengenai COVID-19, tetapi seluruh penyakit juga akan ada di sana.
Salah satunya fitur yang akan hadir di Satu Sehat Mobile, kata Setiaji, memungkinkan aplikasi terhubung dengan wearable device. Pengguna akan mendapat poin saat berjalan kaki, dan poin ini bisa ditukar dengan vitamin dan lainnya.
Selain itu, aplikasi juga memungkinkan pengguna mengakses riwayat kesehatan, mulai dari hasil laboratorium, kardiologi, dan vaksin seperti polio.
“Ibu-ibu bisa akses vaksinnya, vaksin anak-anak, kan satu manfaat ya pada waktu nanti anaknya mau keluar negeri mau kuliah udah polio belum nah akan ada di dalam satu sehat aplikasi,” terang Setiaji.