Nasional

Apresiasi Kinerja Polri, Ketua KPU: Bekerja Sebagai Polisi Harus Melayani Sekaligus Menindak

Channel9.id – Jakarta. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asyari memuji kinerja Polri selama tahun 2022. Dia mengatakan, bekerja sebagai anggota polisi tidak mudah karena harus melayani sekaligus menindak masyarakat.

“Polisi ini civil in uniform, sebenarnya sipil tapi pakai seragam. Sehingga kalau kita lihat semboyannya, melayani melindungi tapi juga sebagai penegak hukum. Menjalani ritme tiga ini kan bukan perkara mudah, harus penuh senyum, pelayanan, tapi di sisi lain sebagai penegak hukum, ini hal tidak mudah,” kata Hasyim, Sabtu.

Apalagi, Polri langsung bersentuhan dengan masyarakat. Sehingga, pekerjaan ini menjadi tidak mudah. Oleh karena itu, keteladanan anggota Polri menjadi satu hal penting. Hal tersebut bisa meningkatkan efektivitas dan ketaatan masyarakat terhadap hukum yang ada.

Baca juga: KSPSI: Kapolri Pemecah Masalah yang Baik Terkait Perppu Cipta Kerja

“Dalam bayangan, keteladanan jadi hal penting. Sehingga kemudian jadi efektif, orang tunduk taat pada hukum itu lebih ke keteladanan. Saya sering kalau ketemu teman polisi saya dorong, karena supaya meningkatkan kapasitas pendidikan. Karena kejahatan kita ini cyber crime semua ini semuanya dengan kekuatan intelektual. Sehingga saya dukung polisi untuk belajar lebih baik lebih tinggi agar bisa mengikuti perkembangan dalam penegakan hukum,” jelasnya.

HY

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

23  +    =  29