Techno

Bukan Qualcomm, Apple Lirik 3 Perusahaan Ini untuk Produksi iPhone 5G

Channel9.id, Jakarta Tak hanya teknologi smartphone layar lipat atau fitur lubang di layar saja yang menjadi perhatian di 2019, sejumlah vendor dikabarkan sedang bersiap untuk memproduksi perangkat berkemampuan 5G pada tahun ini.

Tak ingin kalah dari Samsung, LG, HTC, dan Xiaomi yang sedang berencana memproduksi gadget 5G, Apple pun ingin meluncurkan iPhone berkoneksi 5G.

Masalahnya, Apple sedang tidak memiliki hubungan baik dengan Qualcomm. Perusahaan raksasa modem dunia tersebut memang kini sedang gencar implementasi modem 5G di banyak vendor.

Rencananya, ada lebih dari 30 perangkat 5G di tahun 2019 dan itu semua dari Qualcomm.

Mau tak mau, Apple kini dilaporkan sedang mempertimbangkan untuk memakai modem besutan Samsung atau MediaTek.

Hal tersebut diketahui berdasarkan informasi dari petinggi Apple di bidang pasikan hardware, Tony Blevins, sebagaimana dikutip Reuters via Merdeka.com, Senin (14/1/2019).

Apple sendiri sekarang secara eksklusif menggunakan chip dari Intel, setelah dari 2011 hingga 2016, Apple bekerjasama dengan Qualcomm.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

4  +  5  =