Channel9.id-Jakarta. Google menambahkan sejumlah fitur baru ke Google Maps khusus untuk musim liburan. Perusahaan baru saja membeberkan fitur apa saja pada Selasa (16/11) melalui blognya.
Dilansir dari The Verge, fitur baru “Area Busyness” akan memberi informasi yang lebih luas. Sebelumnya, Google Maps hanya menunjukkan detail tentang tempat-tempat tertentu, seperti kepadatan angkutan umum serta popularitas toko dan lokasi tertentu sepanjang hari. Kini Google Maps akan memberi informasi tentang seberapa sibuk suatu lingkungan secara umum. Google berharap fitur tersebut bisa membuat pengguna menghindari keramaian, atau memburu mereka jika datang ke keramaian seperti pesta.
Selain itu, tab “Directory” nantinya akan tersedia untuk semua bandara, mal, dan stasiun transit di seluruh dunia—yang datanya tersedia di Google. Fitur ini akan menunjukkan fasilitas (seperti ruang tunggu atau tempat parkir) dan toko apa yang tersedia di dalam lokasi tadi, yang mana sebelumnya hanya menunjukkan lokasi saja. Pun akan memberi informasi pula soal jam buka dan rating dari pelanggan.
Google mengatakan bahwa pembaruan “Area Busyness” akan diluncurkan secara global di Android dan iOS di musim liburan nanti. Demikian pula dengan fitur “Directory”.
Google Maps juga membuat ulasan restorannya lebih detail, dengan tambahan informasi tentang kisaran harga. Ada tambahan informasi pula terkait fasilitas, seperti tempat duduk di luar ruangan dan opsi pengiriman.
Terakhir, Google Maps memperluas fitur pelacakan penjemputan makanan untuk lebih banyak toko di Amerika Serikat (AS). Adapun fitur ini memungkinkan pengguna melacak status pesanan mereka, atau mengontak toko jika mereka ingin mengambil makanan yang di pesan secara langsung. Diketahui, fitur ini pertama kali diluncurkan awal tahun ini, dan sejak kini diperluas hingga mencakup lebih dari 2.000 toko di 30 negara bagian AS.
(LH)