Gak Bisa Minum Kopi? Berikut Ini Penggantinya
Lifestyle & Sport

Gak Bisa Minum Kopi? Berikut Ini Penggantinya

Channel9.id-Jakarta. Kopi biasanya menjadi pilihan untuk mengentaskan rasa kantuk dan mengembalikan fokus. Terutama di siang hari seperti ini, ketika Kamu masih harus tetap bekerja atau belajar sampai beberapa jam mendatang. Adapun khasiat ini tak lepas dari kandungan kafein pada kopi.

Namun, tak semua orang bisa menerima kafein. Lebih-lebih jika dalam kadar tinggi. Pasalnya, banyak konsumsi kopi bisa menyebabkan sakit kepala, insomnia, mudah marah dan gelisah, sering buang air kecil hingga sakit perut. Maka dari itu, batasi konsumsinya hanya 2-3 cangkir per hari.

Baca juga: Cara Hilangkan Efek Kopi Setelah Minum Kopi di Sore Hari

Sementara itu, bagi Kamu yang benar-benar tak bisa minum kopi, Kamu bisa mencari alternatif lain. Kamu bisa mencoba berbagai bahan alami ini, yang efeknya nyaris sama setelah minum kopi. Untuk lebih lanjut, simak apa saja bahan yang dimaksud yuk!

1. Teh Hijau
Kamu bisa mengonsumsi teh hijau sebagai pengganti kopi. Minuman alami ini juga mengandung kafein. Hanya saja kadarnya lebih rendah dari kopi. Mengonsumsinya setiap hari bisa mengurangi rasa lesu, lo. Pun membantu menjaga berat badan!

2. Matcha
Matcha atau bubuk teh hijau juga mengandung kafein. Namun, kadarnya lebih rendah daripada kopi, namun lebih tinggi dari teh hijau biasa. Matcha memiliki antioksidan tinggi yang bisa meningkatkan energi tubuh.

Selain itu, matcha juga mengandung L-Theanine, yakni zat penenang alami yang bekerja dengan kafein, untuk memberikan energi positif sepanjang hari. Teh hijau juga rendah kalori dan membantu membakar lemak tubuh, lo!

3. Dark Chocolate
Menurut penelitian di British Medical Journal, mengonsumsi dark chocolate setiap hari membantu sistem pencernaan serta memperbaiki fungsi dan perkembangan otak, di samping membuat tubuh berenergi. Ini karena kandungan seperti theobromine yang bisa membantu menaikkan energi.

4. Buah Apel
Apel mengandung gula dan vitamin alami. Dua kandungan ini membantu mengusir kantuk. Untuk menjaga kandungan vitamin dan gulanya, Kamu bisa memakan apel utuh atau membuat jus apel tanpa tambahan gula.

5. Cuka Apel
Cuka apel juga bisa mencegah kantuk, lo. Ini karena cuka apel kaya akan probiotik dan vitamin B, yang bisa menaikkan energi tubuh. Manfaat lain cuka apel yaitu bisa meningkatkan imunitas dan kerja sistem pencernaan.

Untuk mengonsumsinya, Kamu cukup mencampurkan sedikit cuka apel ke segelas air putih.
Itu dia berbagai alternatif kopi yang khasiatnya mirip dengan kopi. Di samping itu, minuman lain yang tak kalah penting ialah air putih. Pasalnya, kekurangan cairan bisa menyebabkan tubuh lemas dan lesu. Adapun cukup minum membantu tubuh jadi berenergi dan meningkatkan metabolisme. Maka dari itu, konsumsilah air putih dengan cukup yakni minimal delapan gelas sehari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1  +  9  =