Politik

Fraksi Partai Gerindra DPRD DKI Jakarta Kritik TGUPP Sebagai Pemborosan

Channel9.id-Jakarta. Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD DKI Jakarta, Inggard Joshua mempertanyakan kinerja Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) DKI Jakarta. Ia menilai, TGUPP bentukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan itu belum menunjukkan kinerja maksimal.

Bahkan, Inggard menilai kehadiran TGUPP itu terkesan pemborosan karena tidak setimpal dengan kinerja dan gaji.

“Selama ini kami belum melihat kinerja yang optimal dilakukan tim TGUPP. Ini juga perlu pertimbangan,” ujar Inggard dalam rapat pembahasan rancangan kebijakan umum anggaran-prioritas plafon anggaran sementara (KUA-PPAS) tahun 2020, di Gedung DPRD DKI, Rabu (23/10).

Ia mempertanyakan tugas TGUPP dan satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Menurutnya, TGUPP berpotensi menimbulkan duplikasi kebijakan.

“Contoh, TGUPP di bidang KPK (Komite Pencegahan Korupsi), apakah Pemprov DKI tidak cukup dengan Inspektorat?” tanya Inggard.

Inggard lantas mempertanyakan latar belakang pembentukan TGUPP bidang KPK.

“Kalau KPK yang ada di tingkat nasional dibentuk karena ketidakpercayaan masyarakat terhadap pihak kepolisian, kejaksaan, dan kehakiman. Tapi apakah di Provinsi DKI ini sudah sedemikian parahnya sehingga terjadi hal itu (pembentukan TGUPP bidang KPK),” kata Inggard.

Diketahui, anggaran TGUPP DKI Jakarta diusulkan naik menjadi Rp21 miliar dalam rancangan KUA-PPAS tahun 2020. Sebelumnya, anggaran TGUPP DKI Jakarta tahun 2019 sebesar Rp18,99 miliar. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

89  +    =  98