Nasional

Kampung Tangguh Menjadi Percontohan Dalam Memutus Penyebaran Covid-19

Channel9.id-Surabaya. Polda Jatim jadikan keberadaan kampung tangguh sebagai ujung tombak dalam memutuskan rantai penyebaran Covid-19. Untuk itu Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Mohammad Fadil Imran, M.Si mengontrol efektivitas, mengoptimalkan peran keberadaan Kampung Tangguh Semeru di wilayah Polres Jajaran.

“Saya telah memerintahkan Pamatwil atau Perwira asistensi untuk melaksanakan supervisi terhadap kampung tangguh semeru di wilayah Polres jajaran,” ujar Kapolda Jatim Irjen Pol Muhammad Fadil Imran, Kamis (4/6/2020).

Supervisi tersebut dimaksudkan untuk mengetahui sarana prasarana yang telah dimiliki Kampung Tangguh Semeru, kendala maupun kekurangan yang dijumpai serta untuk mengetahui seberapa jauh efektifitasnya dalam rangka melindungi warganya dalam menangani dampak sosial yang ditimbulkannya dimasa pandemi Covid-19 maupun dalam menangani permasalahan sosial lainnya.

Besar kecilnya daya kemampuan kampung tangguh semeru untuk menangani permasalahan sosial yang terjadi di wilayahnya menggambarkan besar kecilnya semangat kerukunan atau kegotong-royongan masyarakat yang ada di lingkungan wilayah kampung tangguh semeru tersebut.

“Jika keberadaan Kampung Tangguh Semeru sebagai titik terdepan atau ujung tombak, dalam kondisi kuat, akan mampu mengatasi permasalahan sosial di lingkungan warganya, saya yakin upaya pencegahan berkembangnya Covid-19 di wilayah Jawa Timur akan mengalami akselarasi yang signifikan yang menjadi kebanggaan kita semua. Di lingkup yang kecil, para relawan Kampung Tangguh Semeru tentu lebih efektif untuk melakukan tracing, testing dan treatment terhadap ODP covid-19,” terang Kapolda.

“Keberadaan Kampung Tangguh Semeru dengan perangkatnya mempunyai peran yang besar dalam upaya pencegahan Covid-19 yaitu memberikan edukasi, menyampaikan anjuran pemerintah serta mendisiplinkan warganya untuk tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat menyongsong tata kehidupan baru atau new normal life dibawah bayang bayang Covid-19, karena keberadaan virus tersebut dan virus yang lain akan tetap ada di lingkungan kita, seperti yang telah disampaikan Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Mobammad Fadil Imran, M.Si,” ucap Kabidhumas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

15  +    =  17