Channel9.id-Jakarta. Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengajak masyarakat untuk menjaga persatuan RI. Apalagi kedua pasangan calon presiden, baik Joko Widodo maupun Prabowo, sudah menyampaikan pesan damai sesaat setelah sidang putusan Mahkamah Konstitusi usai Kamis malam (27/6).
Tito meminta agar masyarakat menerima dan menghormati keputusan MK, serta menghormati pernyataan-pernyataan yang disampaikan oleh kedua konstestan.
Ia menambahkan, Kapolri bersama Panglima TNI bertanggung jawab atas keamanan RI.
Tito mengapresiasi massa yang menggelar aksi di sekitar MK, yang berjalan tertib, aman dan damai hingga bubar pada Kamis sore (27/6). Kapolri juga memberikan apresiasi atas kinerja personel gabungan TNI-Polri, yang telah bekerja keras selama kurang lebih dua bulan pengawalan. Mulai dari mengamankan jalannya tahapan rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2019, hingga sidang putusan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) di MK.