Channel9.id-Jakarta. Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) bersama sejumlah guru besar dan ekonom dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia menggelar forum diskusi intensif, tanggal 11-13 September 2019.
“KEIN telah melaksanakan perumusan inisiatif bersama sejumlah perguruan tinggi di Indonesia untuk melahirkan rekomendasi. Dengan harapan, rekomendasi yang diberikan dapat dijakankan dengan sebaik-baiknya oleh pemerintah an periode 2019-2024 demi tujuan yang telah dicita-citakan,” kata Wakil Ketua KEIN Arif Budimanta di Jakarta, Jumat (13/9).
Arif mengatakan, perumusan intensif tersebut bertujuan mewujudkan cita-cita yang baik demi keadilan dan kemakmuran rakyat.
“Tujuan akhir dari pembangunan ialah menciptakan masyarakat yang adil dan makmur. Untuk mewujudkan hal itu, kami merekomendasikan prinsip-prinsip ini,” tuturnya.
Arif menuturkan, Jokowi dan Ma’ruf sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih telah menetapkan visi dan misi dalam membangun Indonesia selama lima tahun ke depan. Rekomendasi itu, diharapkan dapat menjadi pedoman bagi program dan kebijakan pemerintah, termasuk di bidang ekonomi.
Adapun rincian rekomendasi sebagai berikut:
- Mempersempit Ketimpangan dalam Kepemilikan Aset
- Meningkatkan pemerataan akses pada faktor dan proses produksi
- Mendorong Wawasan Pembangunan yang Memprioritaskan Penguatan Domestik
- Mendukung Pengembangan UMKM sebagai Pilar Perekonomian Nasional
- Mengembangkan Koperasi sebagai Wujud Usaha Bersama Antarwarga
- Mendorong Ketahanan Ekonomi
- Mendorong Wawasan Kebangsaan Bagi Penyelenggara Usaha Negara