Channel9.id-Korea Selatan. Korea Selatan melaporkan kasus harian terbesar terbarunya sebanyak 5,123 ditengah-tengah upaya mereka dalam menahan jumlah pasien kritis dan mencegah adanya varian Omicron, ungkap Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) pada hari Rabu (1/12/2021).
Pemerintah pada hari Senin menunda rencana untuk melonggarkan peraturan Covid-19 dikarenakan melonjaknya penduduk yang dirawat dan meninggal, ditambah dengan adanya ancaman baru dari varian baru yang lebih berbahaya dari Delta.
Saat ini dilaporkan kalau rumah sakit Korsel sedang merawat 723 pasien yang mengalami kondisi serius karena Covid-19. Jumlah pasien kritis melonjak tinggi dari bulan November yang hanya mencapai dibawah angka 400.
Kapasitas ruang ICU di wilayah Seoul sudah mencapai 89.2%, ujar pejabat senior kesehatan Son Young-Rae dalam jumpa pers.
Untuk mengurangi beban rumah sakit dan pusat perawatan, Korea Selatan pada minggu ini mulai membuat program perawatan di rumah untuk mereka yang mengalami gejala ringan agar yang dirawat di rumah sakit hanya untuk mereka yang mengalami kondisi krisis.
Lebih dari 84% pasien kritis Covid-19 berusia diatas 60 tahun. Para ahli menekankan kalau antibodi dari vaksin terus menurun dan meminta para lansia untuk mendapatkan dosis ketiganya.
Pemerintah akan memobilisasi struktur administratif agar dapat memberikan tambahan kamar rumah sakit, setidaknya sekitar 1,300 pada pertengahan bulan Desember, ujar Menteri Dalam Negeri Jeon Hae-Cheol dalam pertemuan tanggap Covid-19.
Ia juga menyerukan agar diperketatnya langkah-langkah pencegahan penularan Covid-19 dalam responsnya terhadap varian baru Omicron. Hal ini juga diserukan karena adanya kemungkinan kasus Omicron setelah ada seseorang yang masuk ke Korsel dari Nigeria.
Sejauh ini Korea Selatan belum melaporkan adanya kasus Covid-19 Omciron/
Jumlah kasus hari Selasa itu telah membuat total jumlah warga terinfeksi Covid-19 menjadi 452,350, dengan 3,658 diantaranya harus meregang nyawanya. Data dari KDCA menunjukkan walaupun adanya pelonjakan pasien di rumah sakit, angka kematian saat ini masih relatif rendah.
Jumlah warga Korea Selatan yang sudah divaksin sudah hampir mencapai 80% dari total populasi 52 juta orang. Vaksin dosis ketiga untuk mereka yang berusia 18 sampai 49 tahun akan segera diberikan pada hari Sabtu nanti.
(RAG)